Konfigurasi Web Server (RedHat 9)

Web Server nantinya akan bekerja sama dengan DNS Server, karena nama alamat situs yang akan dibuat nantinya kan diambil dari FQDN yang disediakan oleh DNS Server yaitu www.nnnnnn.co.id, sehingga nantinya pada Web Browser Client cukup dengan memberikan nama tersebut dan tidak perlu memasukkan IP Address dari Web Servernya. Berikut langkah-langkah pembuatan Web Server :

a. Mengecek paket instalasi Apache, yang dikemas dalam paket bernama httpd :

#rpm –qa |grep httpd

b. Bagian-bagian yang perlu dikonfigurasi pada file /etc/httpd/conf/httpd.conf , lakukan pengeditan dengan menggunakan program edit teks vi, pico atau mcedit:

#mcedit /etc/httpd/conf/httpd.conf

#Email Web Administrator server ini.
ServerAdmin webmaster@nnnnnn.co.id

#Nama Server ini.
ServerName www.nnnnnn.co.id

#Direktori Root dimana file-file web diletakkan, yang perlu #diperhatikan direktori nnnnnn sebelumnya sudah dibuat.
DocumenRoot “var/www/nnnnnn”
#Agar direktori nnnnnn dapat diakses dari manapun.

Option Indexes FollowSymLinks
AllowOverride None
Order allow,deny
Allow from all


#Daftar file index yang akan dibuka.
DirectoryIndex index.html index.htm index.php

c. Untuk mengecek apakah Modul PHP telah terinstal dan terkonfigurasi dengan baik, silahkan buat file PHP dengan dengan nama info.php dan letakkan pada direktori /var/www/nnnnnn dengan isi file sebagai berikut :


Jika sudah simpan file tersebut dan berikan hak akses 755 dengan perintah chmod.

Untuk mengetesnya silahkan pada Browser ketikkan www.nnnnnn.co.id/info.php jika kemudian muncul jendela yang berisi data-data tentang Modul PHP, berarti Modul PHP telah bekerja dengan baik.

0 comments:

Post a Comment